September 25, 2023

News Lapas Tahuna

Informasi Lapas Tahuna

Bersih-Bersih Pemasyarakatan, Lapas Tahuna gandeng Kodim 1301/Sangihe

1 min read

Tahuna, INFO_PAS – Dalam rangkaian Hari Bakti Pemasyarakatan ke-58, Lapas Kelas IIB Tahuna Kanwil Kemenkumham Sulut adakan bersih-bersih Pemasyarakatan, Sabtu (23/04/2022).

Bersih-bersih Pemasyarakatan ini adalah kegiatan razia sekaligus inspeksi mendadak (sidak) blok hunian warga binaan dengan menggandeng Tentara Nasional Indonesia (TNI), Kodim 1301/Sangihe.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Kesatuan Pengamanan (Ka. KPLP) Lapas Kelas IIB Tahuna, Hendro Martoyo dan melibatkan Satops Patnal dan Personil Kodim 1301/Sangihe.

Kalapas Tahuna, Suharno, mengungkapkan, bersih-bersih Pemasyarakatan merupakan instruksi dari Direktur Jenderal Pemasyarakatan (Dirjenpas) Bapak Reynhard Silitonga, sebagai tindakan untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban.

“kegiatan ini akan rutin dilaksanakan oleh tim Satops Patnal Lapas Tahuna. Selain diteksi dini gangguan kamtib, sidak yang kita lakukan ini juga sebagai upaya menciptakan Lapas Zero Halinar (Bebas Handphone, Pungutan Liar dan Narkoba),” imbuhnya

Lebih lanjut, Kalapas Kelas IIB Tahuna mengucapkan banyak terima kasih kepada Komandan Kodim (Dandim) 1301/Sangihe, Letkol Arm Lukas Meinardo Sormin, atas dukungan dan kerja sama dalam menyukseskan kegiatan bersih-bersih Pemasyarakatan pada malam hari ini dan juga diucapkan terima kasih kepada Kepala Staf Kodim (Kasdim) 1301 Sangihe, Mayor Inf Rasmul Tamalawe yang telah memberikan pengarahan kepada jajaran Lapas Tahuna tentang sikap dan kedisiplinan seorang prajurit dalam melaksanakan tugas.

Adapun hasil Razia kali ini, didapati barang terlarang yang dapat menimbulkan gangguan kamtib seperti cutter, sendok besi, gunting, kabel, korek api dan juga handphone. Yang dimana hasil razia akan disita dan dimusnahkan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *